PJ. BUPATI AHMADLYAH, SERAHKAN PENGHARGAAN KEPADA PESERTA MTQ DAN PKA

PROKOPIM SIMEULUE || Penjabat Buoati Simeulue Ahmadlyah, SH., bersama Forkopimda Kabupaten Simeulue, dan di dampingi Pj Sekda Asludin, SE., M. Kes., hadiri acara pembubaran panitia sekaligus penyerahan reward kepada Peserta MTQ ke 36 tingkat Provinsi. 

Penyerahan reward kepada para peserta MTQ ke 36 tingkat Provinsi Aceh itu berlangsung di Pendopo Bupati Simeulue, sabtu (10/12). 

Reward yang diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Simeulue kepada para peserta MTQ ke 36 tingkat provinsi bersumber dari Panitia pelaksana MTQ serta bantuan dari Baitul Mal Kabupaten Simeulue. 

Pada kesempatan itu Pj.Bupati Simeulue dalam arahannya menyatakan, Atas nama Masyarakat dan Pimpinan kabupaten Simeulue mengucapkan ribuan terimakasih kepada asemua pihak yang telah berpartisipasi dan terlibat dalam kegiatan MTQ ke 36 dan PKA ke 8 tahun 2023 ini. 

Ucapan terimakasih yang juga turut dilontarkan Pj. Bupati Simeulue itu kepada para kafilah yang telah mewujudkan cita-cita kita sebagai salah satu kabupaten yang meraih gelar juara, yakni 5 besar, dan ini merupakan sebuah kebanggaan bagi kita, dimana yang kita ketahui pada MTQ 35 yang berlangsung di Kabupaten Bener Meriah, kabupaten Simeulue berada pada urutan ke enam, ujarnya. 

Bupati berharap keberhasilan yang telah diraih selama ini semoga dapat di tingkatkan pada masa yang akan datang. Dengan meningkatkan prestasi dari lima besar ke tingkat yang lebih tinggi lagi. 

Di sela sambutannya pj Bupati mengatakan, kegiatan MTQ kabupaten Simeulue yang telah dilaksanakan mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Aceh, di tempat yang sama, melalaui Pj Bupati Simeulue, Pj Gubernur Aceh Ahmad Marzuki mengatakan event MTQ ke 37 di kabupaten Simeulue patut dijadikan role model bagi kabupaten / kota lainnya di Aceh. 

Momentum ini perlu kita ukir dengan tinta emas atas keberhasilan kabupaten Simeulue dalam mensukseskan dan melaksanakan event MTQ tingkat provinsi. 

Sementara itu kegiatan PKA ke 8 yang telah di laksanakan berberapa waktu lalu, kita telah bekerja maksimal sehingga beberapa cabang perlombaan dapat menorehkan nilai yang cukup membanggakan, meski kita sadari kita masih belum dapat memberikan nilai memuaskan, dan insya Allah pada event berikutnya kita akan lebih maksimal lagi dalam mewujudkan cita-cita kita, pungkasnya. (Pag).

Komentar

Postingan Populer