PJ. BUPATI SIMEULUE RESMI SERAHKAN KUA PPAS TAHUN ANGGARAN 2024 KE DPRK

PROKOPIM SIMEULUE | Pemerintah Daerah Simeulue menyerahkan dokumen Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024, ke DPRK setempat, pada Kamis 13/7/2023, di ruang kerja Pimpinan DPRK.

Dokumen KUA-PPAS itu diserahkan langsung Penjabat Bupati Simeulue, Ahmdalyah, S.H, diterima Ketua DPRK, Irwan Suharmi, M. Si. 

Penyerahan turut didampingi Penjabat Sekretaris Daerah, Asludin, M. Kes, Kaban BPKD, Marlian,S IP, Kepala Bappeda, Abd. Karim, S. Pd disaksikan Inspektur, Drs. Alwi Alhas, dan sejumlah anggota DPRK.

Ketua DPRK Simeulue, Irwan Suharmi, dihadapan Bupati dan tim menyampaikan kalau pihaknya akan berkomitmen dan sekaligus memparipurnakan persetujuan bersama dengan pemerintah daerah. 

" Semoga Banmus (Badan Musyawarah)  bisa menjadwalkan dengan cepat, dan juga tentunya pembahasannya bisa lebih cepat,"ujar Irwan Suharmi, seraya disambut tepuk tangan dari seluruh yang hadir dalam ruangan tersebut.(J²)

Komentar

Postingan Populer