PJ. BUPATI SIMEULUE BERSAMA TIM GTRA GELAR RAPAT KOORDINASI REFORMA AGRARIA

PROKOPIM SIMEULUE | Penjabat Bupati Simeulue, Ahmadlyah, S.H menghadiri rapat koordinasi dengan Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) tahun 2022, pada Rabu 30/11/2022 di ruang kerja Sekretaris daerah.

Adapun poin - poin yang dibahas dalam rapat koordinasi terebut, diantaranya, pembahasan mengenai target dan realisasi capaian pelaksanaan kegiatan PTSL tahun 2022, dan upaya pemerintah dalam menyelesaikan masalah penguasaaan tanah dalam kawasan hutan oleh masyarakat melalui mekanisme TORA.

Selanjutnya, membahas terkait penyediaan lahan perkebunan bagi kombantan GAM, Tapol, Napol, dan imbas konflik Aceh yang dikoordinir oleh Badan Reintegrasi Aceh (BRA) melalui mekanisme redistribusi tanah.

Dalam rapat tersebut tim GTRA menunjuk wilayah Kecamatan Teupah Selatan, menjadi calon lokasi lahan perkebunan bagi kombatan GAM.

Lokasi seluas 398 hektar yang dicanangkan menjadi areal perkebunan bagi kombantan GAM ini sudah disepakati dalam rapat koordinasi tersebut.

Penjabat Bupati Simeulue dalam arahannya menyampaikan kepada tim GTRA agar terus memastikan titik koordinat lokasi, dan membuat berita acara. Kemudian diserahkan kepada penerima.

"Saya pikir mengenai lokasi perkebunan untuk kombantan, kalau memang bisa dijamin tidak ada konflikn silahkan 'kunci',"ujarnya.

Dihadapan tim, Ahmadlyah meminta agar segera memastikan titik koordinat dan membuat berita acara, kemudian menyerahkan kepada penerima.

Hadir dalam rapat tersebut Plt Sekda Simeulue Asludin, M.Kes, Kepala Dinas Pertanahan Isal Amri, Kepala Dinas Pertanian Samsuar, Kepala Dinas DMPD Husen Alim, Kepala Dinas PUPR Zulfata, Kepala Kantor Pertanahan, Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kasirman, Kabag Hukum Setdakab Ales Suandi, Kabag Prokopim Romaidon Darma, dan sejumlah undangan lainnya.(J²)

Komentar

Postingan Populer