Pj. Bupati Simeulue Tinjau Rumah Warga yang Terbakar
PROKOPIM SIMEULUE | Penjabat (Pj) Bupati Simeulue, Ahmadlyah, S.H, tinjau rumah warga Dusun Tringgading, Desa Abail, Kecamatan Teupah Tengah, Simeulue, yang terbakar, pada Senin 17/10/2022.
Hadir mendampingi dalam peninjauan itu Staf Ahli Bupati, Sahirman, M.Si, Sahli Bupati Suhelmi, S.P, Kadis Sosial, T. Riduan, dan Kabag Prokopim Romaidon Darma.
Pj. Bupati Simeulue Ahmadlyah, S.H kepada awak media mengatakan, selama dalam masa panik, kebutuhan korban kebakaran dibantu pemerintah daerah melalui BPBD setempat.
" Pemerintah akan memberikan bantuan masa panik kepada korban, untuk bantuan darurat sementara hari ini akan diambil alih oleh BPBD,"ujar Pj. Bupati Simeulue, Ahmadlyah, SH.
Pada kesempatan itu Ahmadlyah, menghimbau kepada warga untuk selalu waspada terhadap bencana kebakaran, dengan memastikan peralatan elektronik tidak tersambung ke arus listrik.
Hal itu bertujuan untuk menghindari tidak terjadinya korsleting yang menyebabkan kebakaran.
Untuk diketahui, kabakaran yang menghanguskan satu unit rumah milik Jafar (40) itu terjadi pada Senin 17/10/2022 sekitar jam 1:30 WIB.(J²)
Komentar
Posting Komentar